Berawal dari seringnya mendapat email dari kerabat dan kenalan yang menanyakan “Bagaimana sih hidup di luar negeri?” dan pertanyaan serupa tentang mengurus visa, biaya hidup, mencari apartemen, pendaftaran sekolah untuk anak, komunitas Indonesia, dll – dan menyadari bahwa belum ada satu situs khusus yang membahas tentang kehidupan Ibu di perantauan; maka muncul ide untuk membuat situs ini pada tahun 2013. Namun kala itu, Chica, yang sudah tinggal merantau di New Bedford (Massachusetts, AS) sejak tahun 2010, masih seru-serunya mengurus dua anak batita dan belum menemukan Ibu di perantauan yang ingin bersama-sama mewujudkan ide ini. Untuk sementara ide itu dikesampingkan.

Illustrated by Seni Sanjung for Mamarantau (2019)

Bulan Juli 2014, Debora (Deb) yang baru 3 minggu pindah ke Dallas (Texas, AS),  mengontak Chica untuk sebuah sesi interview di blog pribadinya. Dalam sesi wawancara tersebut, ternyata ide untuk mewujudkan situs Ibu di perantauan ditanggapi dengan antusias oleh Deb. “Kisah Kelana”, “Cerita Rantau”, hingga yang agak jayus sekalipun “MelanglangIbuana”, adalah beberapa ide untuk nama situs ini – sampai muncul nama Mamarantau oleh Deb yang kami anggap sangat pas untuk menggambarkan sosok dalam situs ini: mama yang merantau.

mamadef

Kendati demikian, kami membutuhkan waktu 6 bulan untuk menggarap ide, konten situs, dan mencari narasumber Ibu yang bersedia diwawancara dan berbagi cerita. Proses ini tidaklah mudah dan cepat, mengingat prioritas waktu kami berdua yang kadang kesulitan untuk bisa fokus ‘bekerja’ – sementara para krucil mengajak bermain, belanja mingguan, cucian menumpuk, makan malam harus segera disajikan, dan quality time dengan pasangan.

Illustrated by Seni Sanjung @senisanjung (2019)

Singkat cerita, bulan Januari 2015, sesuai kesepakatan bersama, situs Mamarantau hadir sebagai inisiatif dan semangat untuk berbagi cerita, informasi, dan inspirasi dari dan untuk Ibu di perantauan. Per Maret 2015 situs Mamarantau dijalankan oleh Chica, tentunya dengan dibantu oleh para kontributor yang berstatus sebagai mamarantau di berbagai kota di belahan bumi.

Mamarantau Blog Header by Dita Wistarini @ditut (2016)

Kisah yang kami hadirkan di sini, diharapkan dapat memperkaya wawasan dan semangat untuk merantau; khususnya bagi keluarga dan teman-teman di tanah air yang tak jarang, suka ada keraguan untuk “Apakah saya mampu mengurus keluarga di perantauan? Tanpa ada yang membantu?”.  Percayalah, hidup di perantauan memang tidak melulu selalu indah dan mudah – walau yang ditampilkan di media sosial hanya yang bagus-bagusnya saja 😉 Tapi tentu banyak kisah dan petualangan baru yang memperkaya dan mematangkan diri dan keluarga.

Di sini kami ingin berbagi sepenggal kisah tersebut.

Salam hangat,

-mamarantau-

————–

24 thoughts on “Tentang Kami

  1. Halo ibu Deb dan ibu Chica
    Senang sekali bisa tahu tentang adanya blog “mamarantau” dari seorang teman di fb.Salut dengan ide kalian selain juga senang bisa lagi menulis bahasa kita, hehe….!

    Like

    1. Hallo Ibu Lina, senang sekali kalo ada pengunjung yang kasih komen di sini 🙂 Terima kasih atas apresiasinyaa..! Kalo ada temannya yg sedang menjadi mamarantau, boleh direkomendasikan lho Web kami 🙂

      Like page kami di Fb dan follow di Instagram @mamarantau juga ya..!

      Salam,

      Chica n Deb

      Like

  2. Hallo mama-mama hebat yang sedang merantau. Saya senang sekali bisa bertemu dengan blog ini. Sayang, belum ada yang share pengalaman merantau di perancis ya, saya baru 4 bulan pindah ke Marseille sini dan sedang mencari info mengenai pengalaman hidup disini.
    Sukses terus untuk semuanya
    Salam.

    Like

  3. Hallo Mamarantau, salam kenal. Saya juga diaspora yang lagi berjuang hidup di tanah orang. Niat yang mulia untuk membantu sesama saudara dengan memberikan informasi tentang hidup di luar negeri. sukses selalu ya…

    Liked by 1 person

    1. Halo LibertyMeivert..! Iya sama-sama, senang sekali baca blognya yang sangat lengkap informasi ttg kehidupan anak rantau. Sukses dan semangat berkarya selalu ya..! Salam anak rantau 😀

      Like

  4. Halo… senang sekali menemukan blog ini. Saya tinggal di Jakarta tapi saya langsung teringat teman-teman di luar Indonesia ketika membaca blog ini dan langsung merekomendasikan blog ini pada mereka.

    Ibu Yusniasari, di antara sekian teman yang saya informasikan mengenai blog ini, ada 1 teman yang bermukim di Perancis. Semoga dia segera membuka web ini dan siapa tau kalian bisa bertemu ya.

    Salam hangat dari Jakarta dan makanan Indonesia yang enak-enak hehehe…

    Like

  5. saluuuut…hebaat..supeeer…luar biasa..bukan maiiiin idenya! Proud of you Chica! saya senang sekali ada blog mamarantau ini. Pastinya sangat membantu perempuan yang merantau sebagi ibu yang mendampingi suami ataupun perempuan yang sebagai ibu sekaligus bekerja maupun kuiiah. saling beri masukan pengalaman demi pengalaman untuk membuat kehidupan keluarga dan diri sendiri lebih baik lagi.

    Like

    1. Terima kasih banyak Bunda Reni atas apresiasinya..! :* Sering-sering berkunjung ya Bundoo..! Hehe. Semoga pengalaman2x dari para mamarantau bisa membuat saling semangat kepada Ibu di manapun mereka berada..!

      Like

  6. Maaf sebelumnya buat para wanita luar biasa ini.. saya laki” tp kalau blh saya ingin diberikan pencerahan ttg merantau ke negeri orang..
    Saya amat sangat ingin sekali pergi keluar negeri untuk mencari pekerjaan. Bukan tdk cinta tanah air tp karena saya sudah lama sekali menganggur di indonesia.
    Yang ingin saya tanyakan:
    1. Dokumen apa saja yang hrs saya persiapkan
    2. Apakah kedutaan negara” lain itu mau mengizinkan kita masuk ke negaranya pdhl kita blm mendapat pekerjaan

    Sekali lg saya mohon maaf klo sebagai laki” msk ke blog wanita. Tapi saya sudah benar” frustasi tgl di negara sendiri..
    Mohon bantuannya..
    Terima kasih

    Like

    1. Mas panji…..kenapa harus frustasi…ngapain harus pergi keluar negeri….hidup dinegeri sendiri itu lebih nyaman daripada di negara orang….di Indonesia masih banyak peluang usaha, yang penting kamu harus kreatif dan inovatif…pengalaman saya diluar negeri itu kurang nyaman..(maaf lho ini pengalaman saya…!!) selalu home sick..rindu suasana Indonesia, karena suasana Indonesia tdk ditemukan di negara lain..akhirnya saya kembali tanah air, dan menekuni usaha…(usaha yg remeh menurut pandangan orang.) dari semula kecil, sekarang berkembang, dan sudah bisa menamatkan dua anak yg kuliah di(teknik lingkungan)Undip dan (teknik sipil) Universitas Indonesia….Alhamdulillah mereka berdua sudah mandiri.

      Kalian masih muda…sebagai laki laki, harus menepuk dada. bisa mensiasati hidup, jangan frustasi…ngapain merengek sama emak emak….(maaf bukan bermaksud meremehkan wanita)..karena laki laki itu akan menjadi imam ketika sudah berkeluarga.

      Orang bule aja banyak yg seneng hidup di Indonesia….coba kalian robah pola pikir kamu

      Oke panji….tetap semangat ya..salam

      Like

  7. salut untu mamarantau, ………..
    salam kenal ya…saya ibu As, pengeeen sekali ke jepang, kalau bisa sih sekalian menemani suami saya manggung di sana, kebetulan suami saya bsic nya seni tradisi melayu…namun dia bisa juga memainkan alat musik jepang….
    jadi pengen saya itu banyak sekali, di antaranya
    – ke jepang, saya sudah buat pasport, lagi nyari tiket promo…
    -main musik di jepang
    -beli alat musik jepang yg second untuk dijual lg di Indonesia…
    -putri saya bisa kuliah atau kerja di jepang, atau dua duanya….

    semoga do’a saya terkabul …Amin!

    naaah..ada kontributor yang bs membantu saya mewujudkan impian….?
    please….
    trimakasih ya…
    0852 7404 0380 cp saya,

    Liked by 1 person

  8. Idenya brilian bange mba…
    Kebetulan saya baru aja sampai di Eindhoven dan istri saya sebentar lagi menyusul (blogger juga). Mungkin bisa ikut sharing pengalaman-pengalaman di sini 🙂

    Mohon doánya juga agar persalinan istri di Eindhoven berjalan lancar 🙂

    Liked by 1 person

  9. Hallo keren banget blognya. Saya sudah menetap di boston,amerika sejak desember 2016. Bolehkah bergabung ?dan siapa tahu kita bisa bertemu.

    Like

  10. Hallo slm knl, blog nya menarik, saya sudah 7thn di turki, nyari teman2 perempuan blogger sesama perantau di luar negeri, rasanya menyenangkan kl baca2 tulisan teman senasib;) seandainya vs berkontribusi pula..hehe

    Like

  11. Halo mba Chica dan para Mama Rantau,

    Pas banget ketemu blog ini disaat sedang bersiap menemani suami pindah kerja ke Poland. Semoga jika semua berjalan lancar bisa ikut sharing disini juga. Atau mungkin sudah ada yang pernah tinggal di Warsaw? Dengan senang hati mendengarkan ceritanya..
    Dan terimakasih banyak untuk semua cerita2 para mama rantau disini! 😘🤗

    Thank you!

    xoxo,
    Fetty

    Like

Leave a comment